Kuningan, 31 Oktober 2025 – Kepolisian Sektor Pasawahan terus aktif melaksanakan kegiatan dialogis dengan masyarakat di berbagai desa. Kali ini, Bhabinkamtibmas Desa Cimara menggelar pertemuan santai dengan para pemuda desa untuk menyampaikan imbauan agar menjauhi tindakan negatif dan ikut menjaga keamanan lingkungan.
Dalam kegiatan tersebut, petugas menyampaikan bahwa perilaku negatif seperti nongkrong hingga larut malam tanpa tujuan jelas, mengonsumsi minuman keras, dan kebut-kebutan di jalan bisa memicu tindak kejahatan dan mengganggu kenyamanan warga lainnya.
“Kami ingin para pemuda Cimara jadi teladan bagi lingkungan. Gunakan waktu untuk kegiatan positif seperti olahraga, kerja bakti, atau kegiatan sosial,” kata petugas dalam arahannya.
Selain memberikan imbauan, Polsek Pasawahan juga mengajak pemuda untuk ikut aktif dalam kegiatan masyarakat dan berpartisipasi menjaga kamtibmas bersama aparat desa serta linmas setempat.
Warga dan pemuda Cimara mengapresiasi kegiatan ini karena dinilai mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Dengan komunikasi yang baik, diharapkan Desa Cimara dapat terus terjaga aman, tertib, dan bebas dari gangguan kamtibmas.

