Pasawahan, 28 Oktober 2025 – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam hari, Polsek Pasawahan Polres Kuningan melaksanakan kegiatan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) ke wilayah terminal Desa Paniis, Kecamatan Pasawahan.
Patroli ini dilaksanakan sebagai upaya mengantisipasi potensi tindak kejahatan C3 (curat, curas, dan curanmor) serta mencegah terjadinya tawuran remaja dan gangguan kamtibmas lainnya yang kerap terjadi di area tempat berkumpulnya warga.
Dalam kegiatan tersebut, petugas Polsek Pasawahan melakukan pemeriksaan terhadap beberapa kendaraan roda dua milik remaja yang sedang nongkrong di sekitar terminal. Pemeriksaan dilakukan secara humanis dengan tujuan memastikan kendaraan tidak menggunakan knalpot bising, tidak hasil kejahatan, serta kelengkapan surat-surat kendaraan sesuai ketentuan.
Kapolsek Pasawahan IPTU Enang Kurnia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat untuk mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan.
“Kami sengaja melaksanakan patroli ke area terminal karena lokasi tersebut sering dijadikan tempat nongkrong oleh anak muda. Kami ingin memastikan situasi tetap aman dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti tawuran atau pelanggaran hukum lainnya,” ujar IPTU Enang.
Selain pemeriksaan kendaraan, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para remaja agar tidak melakukan aksi balap liar, tidak mengonsumsi minuman keras, serta selalu menjaga ketertiban di lingkungan sekitar.
Polsek Pasawahan juga mengajak masyarakat dan tokoh pemuda untuk turut serta membantu kepolisian dalam menjaga keamanan, dengan segera melapor jika menemukan adanya potensi gangguan kamtibmas di lingkungannya.
Kegiatan patroli seperti ini akan terus dilakukan secara rutin oleh Polsek Pasawahan, baik di siang maupun malam hari, sebagai langkah nyata dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah hukum Pasawahan.

