Pasawahan, Sabtu (25/10/2025) — Dalam rangka menciptakan rasa aman, Polsek Pasawahan meningkatkan patroli malam yang dikemas dengan pendekatan dialogis.
Petugas berhenti di beberapa titik untuk berbincang dengan warga, memberikan pesan kamtibmas, dan mengingatkan agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan di jam-jam rawan.
Kapolsek IPTU Enang Kurnia menuturkan bahwa patroli dialogis menjadi sarana efektif membangun kedekatan antara polisi dan masyarakat.
“Dengan komunikasi langsung, masyarakat lebih terbuka dan ikut menjaga lingkungannya,” ujarnya.

