Pasawahan, 4 Oktober 2025 — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di kawasan wisata, Polsek Pasawahan melaksanakan patroli dan kontrol ke objek wisata Pager Gunung yang berlokasi di Desa Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan.
Kegiatan patroli ini dilakukan untuk memastikan situasi di area wisata Pager Gunung tetap aman, tertib, dan kondusif, khususnya pada akhir pekan yang banyak dikunjungi wisatawan lokal maupun luar daerah.
Dalam kesempatan tersebut, petugas Polsek Pasawahan memberikan imbauan kamtibmas kepada pengunjung dan karyawan wisata, agar selalu berhati-hati selama berwisata, menjaga barang bawaan pribadi, serta tidak melakukan hal-hal yang dapat mengganggu kenyamanan pengunjung lainnya.
Selain itu, petugas juga mengimbau pengelola dan petugas keamanan objek wisata Pager Gunung agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan, memeriksa area parkir dan kendaraan pengunjung dengan teliti, serta melaporkan segera kepada pihak kepolisian apabila terjadi hal mencurigakan atau potensi gangguan kamtibmas.
“Kami dari Polsek Pasawahan rutin melakukan patroli ke lokasi wisata untuk menjaga situasi tetap aman. Diharapkan pengelola dan pengunjung dapat bersama-sama menjaga keamanan dan keselamatan selama berada di area wisata,” ujar Kapolsek Pasawahan IPTU Enang Kurnia.
Kegiatan patroli berjalan aman, lancar, dan kondusif. Baik pengelola maupun pengunjung menyampaikan apresiasi atas kehadiran Polsek Pasawahan yang turut menciptakan rasa aman dan nyaman di kawasan wisata Pager Gunung Desa Cibuntu.