Polres Kuningan – Kapolsek Pancalang Iptu Agus Budi Wahono bersama anggota melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam, 14 Juni 2025. Kegiatan ini menyasar sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polsek Pancalang sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas.
Dalam patroli tersebut, Kapolsek beserta personel menyambangi pemuda yang berkumpul di pinggir jalan dan memberikan himbauan kamtibmas agar tidak terlibat dalam kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, maupun balapan liar. Warga yang sedang beraktivitas di malam hari juga dihimbau untuk tetap waspada terhadap tindak kejahatan jalanan.
Kapolsek Pancalang menegaskan bahwa patroli KRYD akan terus digencarkan demi menjaga situasi tetap aman, kondusif, dan nyaman bagi masyarakat. Ia juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan jika melihat hal-hal mencurigakan.
“Kehadiran polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk penegakan hukum, tapi juga sebagai sahabat dan pelindung warga,” ungkap Iptu Agus Budi Wahono.