Patroli Siang Hari di Kecamatan Hantara
POLSEK CINIRU, POLRES KUNINGAN – Polsek Ciniru melaksanakan patroli siang di wilayah Kecamatan Hantara guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Kamis (13/06/2025).
Patroli menyasar lokasi-lokasi strategis yang ramai dikunjungi masyarakat seperti pertokoan dan pasar tradisional untuk mencegah aksi kejahatan dan gangguan ketertiban umum.
Kapolsek Ciniru AKP Asep Saeful Rakhman menekankan pentingnya kegiatan patroli siang sebagai upaya pencegahan dini. “Kehadiran polisi di lapangan bisa menekan angka kejahatan,” jelasnya.
Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar, S.I.K., M.Si. menyatakan bahwa patroli rutin siang dan malam hari harus ditingkatkan untuk menjamin rasa aman masyarakat.
Humas Polsek Ciniru
