Pasawahan – Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, Polsek Pasawahan Polres Kuningan terus mengintensifkan kegiatan patroli dialogis dengan menyasar masyarakat di Desa Paniis, Kecamatan Pasawahan, pada Senin, 15 Desember 2025.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Pasawahan melaksanakan patroli sambil berdialog dengan warga, mendengarkan aspirasi serta menyerap informasi terkait kondisi keamanan di lingkungan desa. Warga diajak untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan, meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, serta memperkuat koordinasi keamanan antarwarga.
Petugas juga mengingatkan warga agar tetap menjaga kerukunan, menghindari konflik sosial, dan tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu ketertiban umum. Selain itu, warga diimbau agar segera melaporkan setiap permasalahan kepada pihak kepolisian untuk ditindaklanjuti secara cepat dan tepat.
Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan terjalin sinergi yang kuat antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan wilayah. Situasi di Desa Paniis selama kegiatan berlangsung terpantau aman, tertib, dan kondusif, tanpa adanya gangguan kamtibmas.

