Pasawahan, Sabtu (25/10/2025) — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya, Polsek Pasawahan Polres Kuningan menggelar patroli malam hari sebagai bagian dari kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan).
Patroli ini dilakukan di sejumlah titik rawan seperti area pertokoan, jalan sepi, dan pemukiman warga.
Petugas yang melaksanakan patroli juga menyempatkan diri berdialog dengan warga yang masih beraktivitas malam hari. Dalam kesempatan itu, polisi menyampaikan imbauan agar masyarakat ikut berperan aktif menjaga kamtibmas, tidak mudah terprovokasi isu, serta segera melapor jika mengetahui adanya tindak kriminal.
Kapolsek Pasawahan IPTU Enang Kurnia mengatakan, “Kehadiran polisi di lapangan adalah untuk memberikan rasa aman sekaligus mengantisipasi potensi kejahatan yang bisa terjadi sewaktu-waktu.”
Dari hasil patroli, situasi wilayah hukum Polsek Pasawahan dilaporkan aman dan kondusif hingga dini hari.

