Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan arus balik pasca Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kapolsek Garawangi AKP Dede Kusnadi melaksanakan pengecekan langsung ke Terminal Bus Kertawangunan, Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan. Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2025 yang digelar secara serentak oleh Kepolisian di seluruh wilayah Jawa Barat.
Dalam kunjungannya, Kapolsek memantau aktivitas terminal serta berdialog dengan para sopir, penumpang, dan petugas terminal. Ia memastikan bahwa arus kendaraan berjalan tertib dan pelayanan terhadap masyarakat, khususnya para pemudik yang kembali ke kota asal, berjalan aman dan nyaman.
AKP Dede Kusnadi menekankan pentingnya sinergi antara petugas keamanan, pengelola terminal, serta masyarakat dalam menjaga situasi yang kondusif. “Kami hadir untuk memastikan pelayanan berjalan optimal dan masyarakat merasa aman selama arus balik. Selain itu, kami juga mengingatkan para sopir untuk mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan,” ujarnya.
Pengecekan ini juga sekaligus untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas seperti copet, calo liar, dan tindak kejahatan lainnya yang rawan terjadi di kawasan terminal saat musim mudik dan balik lebaran.
Kegiatan berjalan dengan lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat serta para pengelola terminal. Langkah Kapolsek Garawangi tersebut menunjukkan komitmen kuat Polri dalam memberikan rasa aman dan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama periode Lebaran 2025.
(Humas Polsek Garawangi Polres Kuningan)
