Sinergitas TNI POLRI,Polsek Cilimus dan Koramil Lakukan Patroli Wisata Woodland saat Long Weekend Operasi Ketupat Lodaya 2025
KUNINGAN – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama libur panjang (long weekend), jajaran Polsek Cilimus bersama anggota Koramil 0610/Cilimus melaksanakan patroli di kawasan wisata Woodland, Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, pada Minggu (06/04/2025) pagi.
Kegiatan patroli tersebut dipimpin oleh Kasi Humas Polsek Cilimus Aipda Momon Usman Efendi yang didampingi oleh Briptu Tedy Triadi Saputra. Mereka bersinergi dengan Babinsa Sertu Agus Supratman dari Koramil 0610/Cilimus. Patroli dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan menyasar titik-titik keramaian di area wisata.
Menurut Aipda Momon, kegiatan ini merupakan bagian dari pengamanan terpadu dalam rangka Operasi Ketupat Lodaya 2025, yang bertujuan menciptakan situasi kondusif selama masyarakat menikmati waktu libur. “Kami ingin memastikan pengunjung merasa aman dan nyaman. Kehadiran kami juga untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas,” ujarnya.
Selama patroli berlangsung, petugas menyampaikan imbauan kepada para pengunjung dan pengelola tempat wisata agar senantiasa menjaga kebersihan, ketertiban, dan waspada terhadap tindakan kriminalitas. Selain itu, masyarakat juga diajak untuk tetap mematuhi aturan yang berlaku demi keselamatan bersama.
Sinergitas antara TNI dan Polri ini menjadi bukti komitmen aparat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Patroli serupa dijadwalkan akan terus dilakukan di beberapa titik wisata lainnya di wilayah hukum Polsek Cilimus selama masa liburan berlangsung
