Pasawahan, 27 Juni 2025 — Dalam rangka menjaga keamanan dan mencegah tindak kejahatan, Polsek Pasawahan memberikan himbauan kepada para pemuda yang sedang nongkrong di wilayah Kecamatan Pasawahan. Himbauan tersebut difokuskan pada kewaspadaan dalam memarkir kendaraan, khususnya sepeda motor.
Personel Polsek mengingatkan agar pemuda tidak memarkirkan kendaraan terlalu jauh dari tempat mereka berkumpul, serta selalu menggunakan kunci ganda untuk menghindari aksi pencurian. Selain itu, warga juga diimbau agar tetap menjaga ketertiban dan tidak mengganggu kenyamanan lingkungan sekitar.
Kapolsek Pasawahan menyampaikan bahwa tindakan preventif ini penting dilakukan mengingat potensi tindak curanmor (pencurian kendaraan bermotor) masih bisa terjadi kapan saja jika ada kelengahan. “Kami minta para pemuda agar lebih berhati-hati, jangan parkir motor sembarangan atau jauh dari pengawasan. Ini untuk kebaikan dan keamanan bersama,” ujarnya.
Dengan adanya himbauan langsung dari petugas, diharapkan para pemuda lebih sadar akan pentingnya menjaga keamanan pribadi dan lingkungan sekitarnya.

