Padamatang, 27 Juni 2025 — Polsek Pasawahan melalui Bhabinkamtibmas Desa Padamatang bersama Kanit Reskrim melaksanakan kegiatan sambang ke rumah warga sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi sosial di masyarakat, khususnya terkait pergaulan anak-anak dan pencegahan bullying.
Dalam kegiatan tersebut, petugas menyampaikan himbauan kepada orang tua agar lebih memperhatikan pergaulan anak-anak mereka, baik di lingkungan rumah maupun sekolah. Selain itu, dilakukan juga sosialisasi tentang pentingnya mencegah tindakan perundungan (bullying) di kalangan anak-anak.
“Kami mengingatkan agar orang tua aktif mengawasi aktivitas dan pergaulan anak-anaknya. Jangan sampai mereka terlibat dalam pergaulan negatif atau menjadi korban maupun pelaku bullying,” ujar Bhabinkamtibmas Desa Padamatang, Briptu Kris Adiprabowo.
Kanit Reskrim Polsek Pasawahan menambahkan bahwa edukasi kepada masyarakat penting dilakukan sejak dini agar kesadaran akan perlindungan terhadap anak semakin meningkat.
Pemilik rumah yang dikunjungi menyampaikan apresiasi atas kepedulian Polsek Pasawahan. Ia berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan karena sangat bermanfaat bagi warga.

