Polres Kuningan Polda Jabar – Guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keselamatan pengguna jalan, Polsek Mandirancan melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sejak pagi hari di sejumlah titik strategis wilayah Mandirancan.
Adapun lokasi pengaturan meliputi Simpang Tiga Fajar Mandirancan, Simpang Tiga Lapangan Bola Mandirancan, area depan SMUN 1 Mandirancan, serta SMPN 2 Mandirancan yang dikenal padat aktivitas pada jam masuk sekolah, Rabu (14/01/2026).
Kapolres Kuningan AKBP Muhamad Ali Akbar, S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Mandirancan AKP Atang Mulyana, S.E. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pelayanan prima Polri dalam mendukung mobilitas masyarakat.
Pengaturan lalu lintas juga dilakukan sebagai langkah preventif guna menekan potensi kecelakaan lalu lintas, khususnya di kawasan sekolah.
Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan kenyamanan dan keselamatan bagi seluruh masyarakat pengguna jalan.

