Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Bripka Mulyadi dan Bripka Hendri Priyono, melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) pada malam hari, Rabu (7/5).
Patroli tersebut menyasar sejumlah lokasi rawan, salah satunya SPBU Ciawigebang di Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, yang sudah dalam kondisi tutup. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan C3 (curat, curas, curanmor), aksi geng motor, balap liar, serta potensi gangguan kamtibmas lainnya.
Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Ciawigebang AKP Dani Supriadi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam hari merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Kami terus meningkatkan patroli, khususnya di lokasi-lokasi yang rawan tindak kejahatan saat malam hari. Ini sebagai upaya preventif dan responsif dalam menjaga situasi tetap kondusif,” ungkap AKP Dani.
Masyarakat pun diimbau untuk tetap waspada dan segera melapor ke pihak kepolisian jika melihat adanya aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar
