Pasawahan – Rabu, 18 Desember 2025, Polsek Pasawahan melaksanakan patroli kamtibmas sekaligus pengamanan kegiatan Gerakan Pangan Murah beras SPJP yang digelar di wilayah Kecamatan Pasawahan. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya Polri dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pangan pokok.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Pasawahan hadir langsung di lokasi penyaluran beras SPJP untuk memastikan kegiatan berlangsung aman dan lancar. Patroli dialogis juga dilakukan dengan menyambangi warga dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada dan menjaga keamanan lingkungan.
Polsek Pasawahan menyampaikan bahwa kehadiran anggota di lapangan bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan.
Dengan adanya patroli dan pengamanan kegiatan sosial tersebut, diharapkan tercipta situasi yang aman, tertib, dan kondusif serta meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap Polri, khususnya di wilayah Kecamatan Pasawahan.

