Polres Kuningan Polda Jabar – Dalam upaya mempererat kedekatan dengan masyarakat dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan lingkungan serta pola hidup sehat, Bhabinkamtibmas Desa Kapandayan Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Bripka Mulyadi, melaksanakan kegiatan sambang kepada ibu-ibu yang sedang menunggu anak-anaknya di PAUD Mutiara Bunda, Desa Kapandayan, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, Rabu (7/5).
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Mulyadi menyampaikan himbauan kepada para ibu agar senantiasa memperhatikan anak-anak mereka saat berada di lingkungan sekolah, terutama saat jam istirahat dan saat membeli jajanan. Ia juga mengingatkan pentingnya membiasakan anak hidup sehat dan bersih, seperti membuang sampah pada tempatnya.
Tak hanya itu, Bripka Mulyadi juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) agar masyarakat turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan masing-masing. Ia mengingatkan agar warga, khususnya kaum ibu, tidak menggunakan perhiasan secara berlebihan demi menghindari potensi tindak kejahatan.
Kapolres Kuningan AKBP Muhammad Ali Akbar, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Ciawigebang AKP Dani Supriadi, S.H., mengatakan bahwa kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif melalui pendekatan humanis dan edukatif kepada masyarakat.
“Kami harap masyarakat semakin sadar pentingnya menjaga keamanan dan kesehatan, serta turut aktif mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman,” ujar AKP Dani Supriadi.
Kegiatan ini pun disambut positif oleh para orang tua murid yang hadir, karena selain menjalin silaturahmi dengan aparat keamanan, mereka juga mendapatkan informasi dan edukasi yang bermanfaat bagi keseharian mereka dan keluarga.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar
