Pasawahan – Untuk memastikan keamanan dan kelancaran kegiatan pertanian masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Cibuntu Polsek Pasawahan, Briptu Ilman Nurhidayat, melaksanakan monitoring penjemuran jagung hibrida pascapanen di wilayah Desa Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, pada Senin, 15 Desember 2025.
Dalam kegiatan tersebut, Briptu Ilman melakukan pengawasan langsung terhadap proses penjemuran serta memantau situasi kamtibmas di sekitar lokasi. Ia juga mengimbau masyarakat agar tetap waspada dan menjaga hasil panen hingga siap disalurkan.
Briptu Ilman memastikan bahwa hasil panen jagung hibrida warga Desa Cibuntu telah memiliki kejelasan distribusi ke BULOG. Hal ini menjadi faktor penting dalam menjaga ketenangan dan stabilitas ekonomi masyarakat desa.
Dengan adanya monitoring ini, seluruh rangkaian kegiatan pascapanen berjalan aman, tertib, dan kondusif, serta masyarakat merasa terlindungi dan diperhatikan oleh kehadiran Polri.

