Pasawahan – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, Kanit Propam Polsek Pasawahan AIPDA Eman Sulaeman bersama anggota Polsek Pasawahan melaksanakan kegiatan sambang dan kontrol koordinasi keamanan di Desa Cimara, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, pada Senin, 15 Desember 2025.
Kegiatan sambang tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat sekaligus menjalin sinergi dan komunikasi yang baik dengan perangkat desa serta unsur keamanan desa dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.
Dalam kesempatan tersebut, Kanit Propam bersama anggota Polsek Pasawahan melakukan dialog dengan perangkat desa dan warga setempat, membahas situasi keamanan lingkungan, potensi gangguan kamtibmas, serta upaya pencegahan terhadap tindak kriminalitas di wilayah Desa Cimara.
AIPDA Eman Sulaeman menyampaikan imbauan agar seluruh elemen masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungannya masing-masing, meningkatkan kewaspadaan, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk memastikan koordinasi antara Polsek Pasawahan dan pemerintah desa berjalan dengan baik, sehingga tercipta sistem pengamanan lingkungan yang efektif dan berkelanjutan.
Selama kegiatan sambang berlangsung, situasi di Desa Cimara terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan kamtibmas.

