Pasawahan, 30 November 2025 – Polsek Pasawahan melaksanakan patroli dialogis dengan mendatangi warga untuk memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan desa dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini dilakukan secara humanis agar tercipta komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat.
Dipimpin oleh Kapolsek Pasawahan, IPTU Enang Kurnia, patroli menyisir permukiman dan titik strategis desa. Petugas mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas serta ikut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.
Kapolsek menekankan bahwa patroli dialogis bertujuan tidak hanya memantau keamanan, tetapi juga membangun kesadaran masyarakat. “Kami ingin warga merasa aman dan nyaman, sekaligus mendorong mereka ikut menjaga keamanan lingkungan di desa masing-masing,” ujar IPTU Enang Kurnia.
Kegiatan berlangsung lancar, situasi desa aman dan kondusif, serta warga menyambut positif kehadiran polisi yang peduli terhadap keamanan lingkungan mereka.

