Polres Kuningan Polda Jabar – Menjelang pengumuman kelulusan siswa kelas XII, Bhabinkamtibmas Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Bripka Hendri Priyono, melaksanakan koordinasi dengan Kepala SMK Al Ihya Ciawigebang, Bapak Lafi Yasir, S.Pd, pada Senin (5/5/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Bripka Hendri turut memberikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada pihak sekolah dan siswa-siswi yang akan menerima hasil kelulusan sebanyak 19 orang. Ia mengingatkan agar momen kelulusan tidak dirayakan dengan cara yang merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Adapun pesan kamtibmas yang disampaikan meliputi:
Menghindari perayaan yang merugikan, seperti konvoi kendaraan, coret-coret seragam, atau kegiatan yang melanggar hukum.
Mengarahkan fokus kepada masa depan, baik dengan melanjutkan pendidikan maupun memasuki dunia kerja.
Mengajak siswa untuk merayakan kelulusan secara positif, seperti dengan berdoa, bersyukur, serta melakukan kegiatan sosial.
Kapolres Kuningan, AKBP Muhammad Ali Akbar, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Ciawigebang, AKP Dani Supriadi, S.H., menyampaikan apresiasinya terhadap langkah preventif yang dilakukan anggotanya.
“Kami mengimbau seluruh siswa dan orang tua agar tetap menjaga situasi yang kondusif. Rayakan kelulusan dengan bijak dan penuh rasa syukur,” ujar AKP Dani.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya pada momentum penting seperti pengumuman kelulusan sekolah.
Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar
